Tempat Wisata Paling Indah

Tempat Wisata Paling Indah

Tempat wisata paling indah - bagi kalian yang lelah dengan rutinitas kerja atau lagi stress,munkgin butuh yang namanya liburan karena memang itu sangat di butuhkan. Berlibur merupakan salah satu obat yang paling ampuh untuk membuat pikiran menjadi segar.

Selain pikiran lebih segar kamu juga bisa menciptakan quality time antara kamu dengan orang terdekat kamu.Nah,di artikel ini saya sudah merangkum beberapa rekomendasi tempat wisata paling indah,bagi kalian yang bingung ingin berlibur kemana.

Harus Tau,Tempat Wisata Terindah Di Dunia

Berikut adalah deretan tempat wisata yang tersembunyi dan terindah di dunia.

Sa Pa

Yang pertama,Sapa merupakan kota kecil di perbatasan sebelah barat daya Vietnam,tepatnya di provinsi Lao Cai. Kota yang berada di ketinggian 1600 mdpl. Tempat ini menyuguhkan pemandangan alami yang terkesan mirip lukisan alam,wilayah pegunungan dan perbukitan berjejer rapi hamparan sawah yang hijau di lereng gunung.

Dan di sekitar Sa Pa kamu bisa melihat berwarna-warni nya tanaman yang memberikan kesan pemandangan alam yang masih asri. Wajar saja kalau tempat ini disebut sebagai surga tersembunyi di Vietnam.

Tempat Wisata Paling Indah

Kepulauan Raja Ampat

Siapa yang tidak tahu pesona Kepulauan Raja Ampat yang ada di Indonesia. Keindahannya tidak hanya diakui di Indonesia saja tetapi bahkan dunia. Raja Ampat ini juga menjadi surganya bagi para penyelam dan dikabarkan merupakan satu dari 10 perairan terbaik dunia untuk Diving Site.

Di sini kamu bisa lu melihat 80% biota laut dari seluruh dunia pada satu tempat. Maka tentunya kita harus bangga menjadi orang Indonesia,karena kita juga memiliki Raja Ampat yang mempunyai kekayaan biota laut.

Namun untuk mencapai tempat ini kamu harus menempuh perjalanan menuju Sorong via Makassar atau Ambon dan Manado selama enam jam. Perjalanan dari Sorong kamu bisa ikut tur perahu Phinisi atau tinggal di resort Raja Ampat Dive Lodge.

Tempat Wisata Paling Indah

Aogashima Volcano

Aogashima Volcano yang ada di Jepang. Gunung satu ini memang pantas di juluki sebagai surga tersembunyi,karena tempat wisata ini terletak di pulau Aogashima yang menjadi salah satu bagian Pulau Izu.

Untuk sampai ke pulau Aogashima ini kamu bisa menggunakan kapal Ferry dari Tokyo dan menempuh jarak sekitar 300 meter. Pulau satu ini memang masih hijau dan bersih serta memiliki kawah gunung berapi yang masih aktif.

Meski demikian tempat ini juga di huni oleh sekitar 200 jiwa penduduk dan uniknya masyarakat di sekitar pulau ini menghindari gaya hidup modern. Mereka gemar melakukan aktivitas pendakian,dan yang paling asyik adalah mereka umumnya juga menikmati sauna pada uap panas yang ada di sekitar bagian tengah pulau Aogashima.

Tempat Wisata Paling Indah

Antelope Canyon

Antelepo Canyon ini merupakan ngarai yang berlokasi di Page,Coconino County,Arizona Amerika Serikat. Ngarai indah ini masuk dalam kompleks  Navajo Indian Reservation.Tempat ini terbentuk dari erosi batuan pasir navajo terutama akibat banjir bandang dan kemudian karena proses sub aerial melalui proses yang panjang.

Lokasi ini merupakan incaran pecinta fotografi dan terbagi atas dua bagian yaitu Antelope atas yang disebut dengan The Crack dan Antelope bawah yang dikenal dengan The Corkscrew.

Saat dinding atau Canyon ini terpantul cahaya maka keindahan lokasi ini makin terlihat dan memberikan warna-warna yang sangat indah. Tempat wisata ini cocok di kunjungi saat musim panas,dimana sinar matahari akan menerobos celah-celah di ngarai ini dan kamu dapat menikmati keindahannya.

Tempat Wisata Paling Indah

Beachy Head

Bagi kalian yang ada rencana ingin pergi ke Inggris tempat wisata ini wajib kalian kunjungi. Beachy Head memiliki tebing kapur setinggi 162 meter dengan panjang tebing sekitar 1 km. Namun untuk sampai ke lokasi  yang terletak di Sussex Timur ini kamu harus melakukan perjalanan sekitar 2 jam,menggunakan mobil dari pusat Kota London.

Wisatawan yang berkunjung ke tempat ini biasanya ingin menikmati keindahan tebing berwarna putih ini dari posisi bagian bawah tebing. Bahkan ada juga  wisatawan yang menyewa helikopter untuk melihat luas dan megahnya Beachy Head dari ketinggian.

Nah buat kamu yang berminat untuk harga sewa helikopter di sini kamu harus merogoh kocek sebesar 65 Poundsterling atau setara dengan 1 Jutan Rupiah.

Tempat Wisata Paling Indah

Crystalline Turquoise Lake

Danau cantik yang berada di Jiuzhaigou National Park ,China ini memang memiliki pemandangan yang luar biasa dari permukaan danau ini. Kamu bisa melihat betapa jernihnya air dengan pemandangan bagai di negeri dongeng.

Karena keindahannya Crystalline Turquoise Lake Lake pada tahun 1992 di tetapkan oleh UNESCO sebagai kawasan cagar alam Tiongkok dan menjadi situs warisan dunia.

Tempat Wisata Paling Indah

Kota Bern

Salah satu kota terindah di dunia ini menjadi ibu kota negara Swiss. Untuk kamu yang belum tahu Swiss itu sebenarnya berada di Eropa Tengah,kalau kamu berkunjung ke tempat ini kamu akan sering melihat simbol bergambar beruang.

Bern sendiri memiliki arti beruang dalam bahasa Jerman. Sehingga beruang menjadi ikon kota tersebut,di kota ini kamu bisa melihat cantiknya bangunan kuno yang sudah berdiri sejak tahun 1900-an.

Jika kamu berada di kota ini wajib melihat indahnya Katedral Bern yang dibangun pada tahun 1400-an. Pada tahun 1530,kota Bern ini memiliki sebuah menara dilengkapi jam besar yang mempunyai fitur lonceng dan akan berbunyi setiap satu jam sekali.

Disekitar kota Bern kamu juga bisa melihat beberapa bangunan pabrik diantaranya ada pabrik kental manis,pabrik mesin,pabrik susu coklat dan pabrik instrumen ilmiah. Kota ini sangat indah sehingga pada tahun 1983 UNESCO menobatkannya sebagai salah satu situs warisan dunia yang memiliki sejarah dan bangunan yang indah.

Tempat Wisata Paling Indah

Seljalandsfoss

Bagi kamu pecinta wisata air terjun bisa jadi lokasi satu ini merupakan pilihan yang tepat jika kamu berkunjung ke Islandia. Bukan hanya Aurora Borealis saja tapi juga air terjunnya wajib kalian kunjungi,kamu bisa melihat indahnya air terjun yang berada di pinggir tebing besar yang kokoh berwarna kecoklatan.

Kamu juga bisa menikmati hamparan padang dan perbukitan hijau yang cantik. Wisatawan yang berkunjung ke tempat ini umumnya juga ingin menikmati pemandangan di dalam sebuah gua kecil yang terletak di balik air terjun ini.

Jika kamu ingin menikmati pemandangan indah ini sekaligus menikmati sunset tentu saja sebaiknya kamu berkunjung pada musim semi atau musim panas. Karena jika datang pada musim dingin maka kamu hanya akan menemukan hamparan salju putih saja.

Tempat Wisata Paling Indah

Manarola

Yang terakhir ada Manarola yang ada Provinsi La Spezia,Italy. Tempat ini merupakan desa nelayan yang berada di atas bukit yang indah. Selain itu di manarola terdapat bangunan-bangunan kuno yang menarik perhatian wisatawan untuk berkunjung.

Industri utama tempat ini adalah perikanan dan pembuatan wine. Wine lokal di sini sangat populer,bahkan sebuah sumber romawi kuno menulis bahwa wine dari wilayah ini merupakan salah satu yang berkualitas tinggi. Manarolla ini juga memiliki tanah yang sangat subur.

Karena itu banyak sekali perkebunan lemon dan anggur,jika ingin melihat indahnya kota kuno maka kamu wajib datang ke Manarola. Menyuguhkan pemandangan menakjubkan dan hiu lautan yang berwarna biru bisa kita lihat dari atas bukit.

Tempat Wisata Paling Indah

Itu tadi ulasan tentang Tempat Wisata Paling Indah Di Dunia,bagi kalian yang punya rencana untuk berlibur,tempat wisata yang sudah kita bahas di atas sangat recomended untuk di kunjungi.

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url